Syarat dan Ketentuan

Dengan mendaftarkan diri untuk menggunakan layanan SuperKos, Anda menyatakan bahwa Anda sudah membaca, mengerti, dan menyetujui Syarat dan Ketentuan ini, dan dianggap memiliki wewenang untuk bertindak atas nama siapapun yang terdaftar untuk menggunakan layanan SuperKos.

Syarat-syarat ini mengikat dan mulai berlaku untuk Anda saat Anda mulai mengakses layanan apapun dari SuperKos. Layanan SuperKos dapat berubah dari waktu ke waktu berdasarkan kebijakan SuperKos, keputusan pemerintah, dan perubahan teknis yang diperlukan.

Perjanjian Layanan ini (selanjutnya disebut sebagai “Perjanjian”) merupakan perjanjian yang mengikat dan sah antara SuperKos.id, suatu badan usaha yang didirikan dan tunduk terhadap hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia (selanjutnya dapat disebut sebagai “SuperKos” atau “Kami”) dengan Anda, yang merujuk kepada pelaku usaha, termasuk afiliasinya dalam bentuk perseorangan atau individu, badan hukum dan/atau non-badan hukum (selanjutnya dapat disebut sebagai “Anda” atau “Pengguna”) yang menggunakan Layanan (sebagaimana didefinisikan di bawah ini) dan menyetujui untuk tunduk pada syarat dan ketentuan Perjanjian ini. Kami memiliki website dengan alamat URL: https://superkos.id/ dan aplikasi sistem berbasis daring dengan (“Aplikasi”) dengan nama merek dagang “SuperKos”, yang memiliki fungsi untuk memudahkan pelaku usaha property dan kos-kosan dalam menjalankan usahanya dengan merekap penerimaan hasil sewa property, mengawasi stok kamar kos/property kosong, membuat laporan penjualan, mengelola tenant dan layanan – layanan yang dapat ditambahkan dari waktu ke waktu dan layanan aplikasi lainnya yang Kami sediakan dan kelola (“Layanan”).

Anda yang telah mengunduh, memasang, dan/atau menggunakan Layanan, maka dengan ini Anda menyatakan persetujuan Anda terhadap segala syarat dan ketentuan yang ditetapkan dalam Perjanjian ini. Anda menyatakan telah membaca, memahami, menerima dan menyetujui seluruh isi Perjanjian ini yang merupakan suatu perjanjian bersifat secara perdata. Apabila Anda tidak menyetujui isi dari Perjanjian, maka silakan Anda berhenti untuk menggunakan Layanan.

Persetujuan atas Perjanjian ini juga termasuk persetujuan Anda terhadap setiap penambahan, modifikasi, dan segala perubahan isi dari syarat dan ketentuan Perjanjian ini, termasuk apabila terdapat syarat dan ketentuan lainnya yang terdapat pada layanan tambahan, berlaku sepanjang Anda mengakses dan menggunakan Layanan tambahan tersebut (“Perjanjian Tambahan Lain”). Syarat dan ketentuan yang terdapat dalam Perjanjian Tambahan Lain merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan Perjanjian. Namun demikian, ketentuan pada Perjanjian Tambahan Lain dapat ditentukan berbeda sepanjang secara tegas dinyatakan di dalamnya. Oleh karenanya, Kami menyarankan kepada Anda untuk selalu membaca secara berkala terhadap isi Perjanjian ini dan Perjanjian Tambahan Lain, jika ada.

KAMI MENYARANKAN ANDA UNTUK MEMERIKSA SEGALA ISI SYARAT DAN KETENTUAN PERJANJIAN DENGAN SEKSAMA SEBELUM MENGGUNAKAN LAYANAN KAMI. KETENTUAN YANG TERDAPAT DALAM PERJANJIAN INI MUNGKIN TERDAPAT PEMBATASAN-PEMBATASAN YANG HARUS ANDA PATUHI SELAMA MENGAKSES DAN/ATAU MENGGUNAKAN LAYANAN. KAMI AKAN MENYEDIAKAN KEPADA ANDA UNTUK PERTAMA KALINYA PERJANJIAN INI SEBELUM ANDA MENGGUNAKAN LAYANAN AGAR DAPAT DIPAHAMI. JIKA KETENTUAN PERJANJIAN INI DIBERITAHUKAN KEPADA ANDA SETELAH ANDA TERLEBIH DAHULU MENGGUNAKAN LAYANAN, MAKA KETENTUAN INI AKAN BERLAKU KEPADA ANDA PADA SAAT SAAT ITU DAN AKAN BERLAKU SETERUSNYA SELAMA ANDA MENGGUNAKAN LAYANAN KAMI. PERSETUJUAN ANDA ATAS PERJANJIAN INI DAPAT BERUPA PEMBERIAN CENTANG SEBAGAIMANA DITENTUKAN DALAM APLIKASI ATAU DAPAT BERUPA PERSETUJUAN ANDA DENGAN MELANJUTKAN MENGGUNAKAN LAYANAN.

1. PERSETUJUAN

1.1. Persetujuan Kami

Kami memberikan persetujuan penggunaan kepada Anda untuk dapat menggunakan Layanan dengan tunduk pada syarat dan ketentuan Perjanjian ini dan/atau Perjanjian Tambahan Lain. Persetujuan penggunaan ini diberikan kepada Anda secara non-eksklusif (Non-Exclusive), tidak dapat dialihkan (Non-Transferable), dan hanya ditujukan kepada Anda sesuai dengan penggunaan Anda untuk kelancaran bisnis atau usaha atau sebagaimana tujuan Anda untuk menggunakan Layanan. Kami menyediakan Layanan kepada Anda “Sebagaimana Adanya”, yang berarti penggunaannya tidak memberikan jaminan atau pernyataan dari Kami, kecuali jika memang secara tegas telah Kami berikan pernyataan dalam Perjanjian ini dan/atau Perjanjian Tambahan Lain.

1.2. Persetujuan Anda

Anda menyatakan kepada Kami bahwa Anda memberikan persetujuan Anda untuk menggunakan Layanan tanpa adanya paksaan dari pihak mana pun. Pilihan untuk menggunakan Layanan kami merupakan pilihan Anda sendiri. Anda dapat kapan pun, berhenti menggunakan Layanan atau menangguhkan penggunaan Anda atas Layanan. Sepanjang diizinkan dalam Perjanjian ini, Anda juga dapat memberikan masukan-masukan terhadap Layanan seperti berupa termasuk namun tidak termasuk pada penambahan fitur, modul, UI/UX dengan tujuan agar pengalaman penggunaan atas Layanan dapat berkembang dan menjadi lebih baik. Kami akan menerima masukan tersebut dengan senang hati, namun persetujuan untuk menerapkan atas masukan tersebut merupakan hak dan wewenang kami sepenuhnya.

2. LAYANAN

2.1. Layanan Versi Gratis dan Uji Coba

Kami menyediakan kepada Anda Layanan yang dapat Anda gunakan secara gratis selama periode tertentu. Penggunaan atas Layanan versi gratis ini memberikan batasan-batasan tertentu selama Anda menggunakan Layanan. Tidak ada pernyataan jaminan yang kami berikan kepada Anda atas penggunaan Layanan versi gratis, selain daripada fitur-fitur yang terdapat di dalamnya dan apa adanya. Anda dapat menggunakan Layanan versi gratis sepanjang disediakan oleh Kami. Namun, Kami tidak memberikan jaminan apapun kepada Anda bahwa Layanan tersebut akan sesuai dan mengakomodir kebutuhan bisnis atau usaha Anda.

2.2. Layanan Versi Berbayar

Kami menyediakan kepada Anda berbagai Layanan versi berbayar yang dapat Anda beli sesuai dengan kebutuhan bisnis atau usaha Anda. Layanan versi berbayar yang kami sediakan kepada Anda berupa:

Layanan berbayar yang disediakan kepada Anda untuk mengakses fitur-fitur secara lengkap selama masa berlangganan, dimana fitur tersebut tidak terdapat pada versi gratis seperti termasuk namun tidak terbatas kepada akses laporan penjualan secara lengkap, akses jumlah kamar kos sesuai kebutuhan, laporan penjualan otomatis, dan fitur-fitur yang disediakan lainnya.

Fitur Tambahan dan/atau Layanan Berbayar Lainnya merupakan Layanan berbayar yang disediakan kepada Anda untuk fitur-fitur tertentu. Anda dapat membeli Fitur Tambahan yang ditujukan hanya kepada fitur yang mungkin sesuai dengan yang Anda butuhkan untuk usaha atau bisnis Anda. Fitur Tambahan memungkinkan untuk pembelian sekali beli, bergantung kepada fitur tambahan atau Layanan tertentu, dimana kami telah berikan informasi pada saat Anda melakukan pembelian.

Layanan versi berbayar di atas dapat berubah sewaktu-waktu dimana kami memberitahukan kepada Anda terlebih dahulu sewajarnya sepanjang diperlukan. Perubahan tersebut akan berlaku dan diterapkan kepada Anda dengan ketentuan sebagai berikut: (i) apabila Anda menggunakan versi gratis sebelumnya, maka akan berlaku pada saat Anda pertama kali membeli atau berlangganan versi berbayar; atau (ii) apabila Anda sedang dalam masa berlangganan berbayar yang masih aktif, maka akan berlaku pada saat Anda melakukan perpanjangan masa berlangganan berikutnya.

Kami juga dapat dari waktu ke waktu menyediakan dan menawarkan Layanan berbayar lainnya kepada Anda. Tunduk terhadap Perjanjian dan/atau Perjanjian Tambahan Lain, Anda hanya dapat mengakses fitur-fitur serta modul-modul dan fungsi yang terdapat dalam Layanan versi berbayar jika Anda telah berhasil melakukan pembayaran kepada Kami. Kami juga dapat menyediakan layanan pihak ketiga kepada Anda, termasuk jika terdapat versi berbayarnya. Sepanjang ditentukan berbeda dalam Perjanjian ini dan/atau Perjanjian Tambahan Lain, penggunaan layanan pihak ketiga tersebut akan tunduk kepada syarat dan ketentuan penggunaan dari layanan pihak ketiga tersebut.

2.3. Ketersediaan Layanan Kami

Layanan kami memiliki jaminan 90% uptime minimal per bulan. Jika layanan kami tidak tersedia di bawah 90% uptime, maka pelanggan kami berhak mengajukan laporan dan mendapatkan kompensasi, dengan besar maksimal kompensasi adalah sama dengan biaya sisa masa berlangganan paket SuperKos yang berjalan.

Pelayanan product support kami tersedia melalui email support@superkos.id maupun Whatsapp +6281382586868 setiap hari Senin – Jumat, jam 09:00 sampai 18:00 WIB. Pesan yang diterima di luar jam kerja akan dibalas dalam waktu 1 hari kerja.

2.4. Status Terverifikasi dan Pembatasan Layanan

SuperKos dapat menerapkan status “Pemilik Terverifikasi” dan/atau “Pengelola Terverifikasi” terhadap properti atau akun tertentu. Fitur tertentu, termasuk namun tidak terbatas pada otomatisasi penagihan, pengiriman pesan kepada tenant, laporan keuangan, dan layanan komunikasi, dapat dibatasi atau hanya tersedia bagi akun atau properti yang telah terverifikasi.

Anda memahami bahwa status terverifikasi bukan merupakan jaminan hukum kepemilikan oleh SuperKos, melainkan hasil dari proses verifikasi administratif yang wajar.

3. KEWAJIBAN ANDA

3.1. Kewajiban Pembayaran

Anda tidak akan dibebankan biaya dan tidak diwajibkan melakukan pembayaran kepada Kami ketika Anda mengunduh serta menggunakan Layanan versi gratis maupun versi uji coba.

Ketika masa uji coba berakhir, Anda dapat melanjutkan menggunakan Layanan kami dengan berlangganan berbayar SuperKos. Anda akan melakukan pembayaran sejumlah biaya tertentu dengan mekanisme pembayaran yang telah Kami sediakan di tautan pembayaran untuk pemesanan Anda pada saat Anda menyetujui untuk melakukan pembelian atau akses untuk Layanan versi berbayar. Jika tidak ditentukan lain, Anda harus membayar biaya kepada Kami dalam waktu 14 (empat belas) hari kalender dari tanggal tagihan (invoice). Kecuali ditentukan lain, akses atas Layanan berbayar, termasuk fitur-fitur dan modul dan fungsi hanya akan aktif setelah Kami berhasil menerima pembayaran sejumlah biaya sesuai dengan biaya yang seharusnya diterima.

Kami berhak untuk menetapkan dan membebankan biaya tertentu serta mekanisme pembayaran dari waktu ke waktu atas penggunaan Anda pada Layanan versi berbayar. Ketentuan ini akan tunduk pada syarat dan ketentuan peraturan perundang-undangan berlaku, seperti peraturan mengenai pajak, mata uang, perdagangan nasional atau internasional, dan peraturan berlaku lainnya.

3.2. Kewajiban Umum

Anda harus memastikan hanya memakai Layanan untuk keperluan internal usaha Anda yang benar dan secara sah, dengan Syarat dan Ketentuan dan pemberitahuan yang diumumkan oleh SuperKos atau ketentuan yang tercantum di Website. Anda boleh memakai Layanan atas nama orang atau badan lain, atau untuk memberi layanan kepada mereka, tetapi Anda harus memastikan bahwa Anda mempunyai wewenang untuk melakukannya, dan semua pihak yang menerima Layanan melalui Anda memenuhi dan menyetujui semua syarat dalam Perjanjian ini yang berlaku kepada Anda.

3.3. Kewajiban Keamanan

Anda harus memastikan bahwa semua username dan password yang diperlukan untuk mengakses Layanan SuperKos tersimpan dengan aman dan secara rahasia. Anda harus segera memberitahu SuperKos mengenai pemakaian password Anda dari pihak yang tidak berwenang, atau pelanggaran keamanan lainnya, dan Anda harus melakukan semua tindakan lainnya yang dianggap cukup penting oleh SuperKos untuk mempertahankan atau meningkatkan keamanan sistem computer dan jaringan SuperKos, dan akses Anda kepada Layanan kami.

3.4. Tanggung Jawab Ganti Rugi

Anda membebaskan SuperKos dari semua: tuntutan, gugatan, biaya kerugian, kerusakan, dan kehilangan yang timbul sebagai hasil dari pelanggaran Anda kepada Syarat dan Ketentuan yang tertera di Perjanjian ini, atau kewajiban apapun yang mungkin Anda punya kepada SuperKos, termasuk (tapi tidak terbatas kepada) biaya apapun yang berkaitan kepada perolehan Biaya Akses apapun yang sudah jatuh tempo tetapi belum Anda bayar.

3.5. Verifikasi Kepemilikan dan/atau Wewenang Pengelolaan

Anda menyatakan dan menjamin bahwa Anda adalah pemilik sah properti dan/atau memiliki wewenang hukum yang sah untuk mengelola properti yang didaftarkan dalam Layanan SuperKos. SuperKos berhak, setiap saat dan atas kebijakannya sendiri, untuk meminta dokumen pendukung termasuk namun tidak terbatas pada KTP, sertifikat kepemilikan (SHM/HGB), PBB, IMB/PBG, tagihan utilitas, dan/atau Surat Kuasa bermaterai untuk melakukan verifikasi kepemilikan atau kewenangan pengelolaan.

Anda memahami dan menyetujui bahwa kegagalan dalam menyerahkan dokumen yang diminta atau ditemukannya ketidaksesuaian informasi dapat mengakibatkan pembatasan, penangguhan, atau penghentian akses terhadap Layanan.

4. PEMBATASAN-PEMBATASAN

Kami berusaha menyediakan kepada Anda Layanan untuk dapat Anda Akses dalam waktu 24 (dua puluh empat) jam dalam sehari. Apabila terdapat kecacatan (bug) selama menggunakan Aplikasi, Anda dapat memberitahu dan memintakan perbaikan kepada Kami. Kami sewaktu-waktu akan memberitahukan kepada Anda jika terdapat pemeliharaan secara berkala atau secara tidak terjadwal atas layanan Aplikasi.

Kami tidak menjamin bahwa Layanan yang Kami berikan akan sesuai dengan tujuan penggunaan terhadap usaha atau bisnis Anda. Kami menyarankan kepada Anda untuk mencari tahu terlebih dahulu mana layanan yang relevan dan sesuai supaya pada saat Anda menggunakan Layanan, maka dapat mengarah dan sesuai dengan tujuan penggunaan Anda. Anda setuju dan sadar bahwa Anda memanfaatkan Layanan atas risiko Anda sendiri, dan Layanan yang diberikan kepada Anda dengan sebagaimana mestinya dan sebagaimana tersedia.

Kami akan terus berupaya untuk menjaga kualitas Layanan untuk tetap aman, nyaman, dan berfungsi dengan baik, namun Kami tidak dapat menjamin operasional terus-menerus atau akses terhadap Aplikasi dan/atau Layanan dapat selalu sempurna. Kecuali ditentukan lain, Informasi dan data dalam Layanan memiliki kemungkinan tidak terjadi secara real time.

Sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku, Kami (termasuk perusahaan terafiliasi, direktur, komisaris, pejabat, serta seluruh karyawan dan agen) tidak bertanggung jawab, dan Anda setuju untuk tidak menuntut Kami agar bertanggung jawab atas segala kerusakan atau kerugian (termasuk namun tidak terbatas pada hilangnya uang, reputasi, keuntungan, atau kerugian tak berwujud lainnya) yang diakibatkan secara langsung atau tidak langsung.

SuperKos bertindak sebagai penyedia platform teknologi dan tidak bertindak sebagai perantara, agen, atau penjamin kepemilikan properti. Segala klaim, sengketa, atau kerugian yang timbul akibat ketidakbenaran informasi kepemilikan atau pengelolaan properti sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pengguna.

4.1. Sengketa Kepemilikan Properti

Dalam hal SuperKos menerima laporan, klaim, atau indikasi adanya Sengketa Kepemilikan atas suatu properti, SuperKos berhak untuk:

a. membatasi atau menangguhkan sementara akses terhadap properti dan/atau akun terkait;
b. menghentikan sementara fitur penagihan, komunikasi dengan tenant, dan layanan lain yang relevan;
c. meminta klarifikasi dan dokumen tambahan dari seluruh pihak yang mengklaim kepemilikan atau pengelolaan.

SuperKos tidak berkewajiban untuk menentukan atau memutuskan pihak yang merupakan pemilik sah dalam Sengketa Kepemilikan dan akan bersikap netral sampai diperoleh kejelasan hukum berupa putusan pengadilan, kesepakatan tertulis para pihak, atau dokumen hukum lain yang sah.

5. JANGKA WAKTU PERJANJIAN

Perjanjian ini akan berlaku selama Anda secara terus menerus menggunakan Layanan kami. Namun demikian, Kami dapat mengakhiri syarat dan ketentuan Perjanjian ini apabila:

i) Anda melanggar syarat dan ketentuan Perjanjian ini dan tidak dapat diperbaiki;
ii) Anda secara sengaja telah melanggar hak kekayaan intelektual milik pihak ketiga;
iii) penggunaan Anda atas Layanan dilakukan secara melanggar hukum atau tidak sah; dan/atau
iv) Anda berada dalam proses permohonan pailit dan penetapan di pengadilan, baik diajukan oleh Anda sendiri atau oleh pihak ketiga.
v) terdapat indikasi atau bukti bahwa Pengguna memberikan informasi palsu, menyesatkan, atau tidak sah terkait kepemilikan atau kewenangan pengelolaan properti.

5.1. Pemutusan Kontrak

Saat Anda pertama mendaftar untuk mengakses Layanan, Anda bisa mengevaluasi Layanan-nya dengan ketentuan untuk masa percobaan yang sudah di tentukan, tanpa kewajiban untuk melanjutkan penggunaan Layanan-nya. Jika Anda memilih untuk melanjutkan penggunaan Layanan setelah masa percobaan selesai, Anda akan mulai ditagih dari hari sama dimana Anda memasuki informasi untuk penagihan Anda. Jika Anda memilih untuk berhenti menggunakan Layanan-nya, Anda bisa menghapus organisasi Anda.

SuperKos tidak menyediakan pengembalian uang untuk periode prabayar yang tersisa pada langganan Biaya Akses Anda. Ketentuan ini akan berlaku untuk periode yang dicakup oleh Biaya Akses yang telah atau dapat dibayar pada pasal 2 ayat 2. Pada masa akhir setiap periode penagihan, Ketentuan ini akan berlanjut secara otomatis untuk periode selanjutnya untuk jangka watu yang sama, asalkan Anda terus membayar Biaya Akses yang sudah ditentukan saat jatuh tempo, kecuali salah satu pihak mengakhiri Ketentuan ini dengan pemberitahuan kepada pihak lainnya setidaknya 30 hari sebelum akhir periode pembayaran yang bersangkutan.

Interval pembayaran bersifat otomatis dan mengikat seperti yang dijelaskan pada pasal 2 ayat 2. Jika Anda memutuskan untuk tidak melakukan pembayaran hingga waktu yang ditentukan dengan alasan apapun, kami menganggap Anda sudah berhenti menggunakan layanan kami. Jika ingin melanjutkan proses berlangganan di kemudian hari dan ingin mengakses data sebelumnya, maka Anda harus melakukan pembayaran terhitung dari bulan Anda behenti menggunakan layanan kami hingga pada bulan melanjutkan proses pengaktifan layanan kembali.

6. PENGELOLAAN DATA DAN KEBIJAKAN PRIVASI

Dengan mengakses dan/atau menggunakan Layanan, Anda setuju untuk berbagi data, termasuk data pribadi Anda kepada Kami. Anda dengan ini menyetujui syarat dan ketentuan atas kebijakan berbagi data selama menggunakan Layanan sebagaimana ditetapkan pada Kebijakan Privasi ini.

Kami menyarankan kepada Anda agar Anda membaca dan memahami Kebijakan Privasi tersebut supaya Anda mengetahui bagaimana cara kami mengelola data Anda, termasuk atas data pribadi Anda atau data pribadi pihak ketiga yang anda berikan.

7. HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL

Layanan dan aplikasi yang disediakan kepada Anda, termasuk namun tidak terbatas pada nama, logo, merek dagang, rahasia dagang, informasi, gambar, kode sumber (source code), basis data (database), dan teknologi merupakan properti, hak cipta, informasi rahasia dan/atau hak kekayaan intelektual (selanjutnya disebut dengan“HKI”) Kami. Anda tidak diperkenankan untuk menyalin secara tidak sah dan/atau menggunakannya secara melawan hukum tanpa izin dari Kami. Selama menggunakan Aplikasi dan/atau Layanan, Anda berkewajiban untuk menjaga secara wajar atas HKI Kami dan akan memberikan informasi serta pemberitahuan apabila Anda menyadari dan mengetahui telah terdapat pelanggaran atas HKI. Kami berhak untuk mempertahankan secara hukum apabila terdapat pelanggaran atas HKI Kami tersebut.

Ketentuan dalam Perjanjian ini secara tegas menyatakan bahwa Anda dilarang untuk membalikan rakitan (reverse assemble), membalikkan kompilasi (reverse compile) dan/atau merekayasa balik (reverse engineering) Aplikasi dan/atau Layanan secara sebagian atau keseluruhan. Pelanggaran atas ketentuan ini merupakan pelanggaran material atas Perjanjian ini.

8. LAYANAN PIHAK KETIGA

Layanan yang kami sediakan kepada Anda, kemungkinan juga terdapat Layanan dari pihak ketiga sebagaimana sesuai dengan kerja sama bisnis Kami dengan pihak ketiga tersebut. Anda menyetujui bahwa penggunaan atas layanan dari pihak ketiga akan tunduk pada syarat dan ketentuan layanan dari pihak ketiga tersebut. Oleh karenanya, Sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku, Kami (termasuk perusahaan terafiliasi, direktur, komisaris, pejabat, serta seluruh karyawan dan agen) tidak bertanggung jawab, dan Anda setuju untuk tidak menuntut Kami agar bertanggung jawab atas segala kerusakan atau kerugian yang disebabkan oleh kegagalan dari layanan pihak ketiga tersebut.

9. PILIHAN HUKUM DAN PENYELESAIAN PERSELISIHAN

Perjanjian ini diatur oleh dan ditafsirkan sesuai dengan hukum Republik Indonesia, tanpa memperhatikan pertentangan aturan hukum. Anda setuju bahwa tindakan hukum apapun atau sengketa yang mungkin timbul dari, berhubungan dengan, atau berada dalam cara apapun berhubungan dengan Layanan dan/atau syarat dan ketentuan ini akan diselesaikan secara eksklusif melalui BANI (Badan Arbitrase Nasional Indonesia).

10. PERUBAHAN

Kami memiliki hak untuk melakukan pembaruan dan/atau perubahan ketentuan Perjanjian ini dari waktu ke waktu jika diperlukan demi keamanan dan kenyamanan penggunaan Layanan. Anda dengan ini setuju bahwa Anda bertanggung jawab untuk membaca secara saksama dan memeriksa Ketentuan Layanan ini dari waktu ke waktu untuk mengetahui pembaruan dan/atau perubahan apapun. Dengan tetap mengakses dan menggunakan Layanan, maka Anda dianggap menyetujui pembaruan dan/atau perubahan dalam Ketentuan Layanan ini.

Scroll to Top